The Japan Foundation (JF) telah menyelenggarakan The Asian Cartoon Exhibition ( kartun one cut/multiple cut) setiap tahun sejak tahun 1995. Dengan memanfaatkan media kartun yang bersahabat, JF memperkenalkan berbagai kehidupan masyarakat di Asia, termasuk budaya dan kehidupan keseharian mereka dari berbagai perspektif.
Tema pameran ke 11 kali ini adalah “Budaya Anak Muda Asia”.Untuk pameran ini, 10 kartunis ternama dari 10 negara Asia telah terpilih dan menciptakan 75 karya yang menggambarkan kebudayaan anak muda dari masing-masing negara.Karya-karya ini menampilkan karakteristik anak muda dari mana mereka berasal, ditambah dengan sentuhan keunikan humor dan satire khas mereka. Kami berharap para pengamat akan menemukan hal-hal menyenangkan dari karya-karya ini. Semoga pendekatan mereka ini juga dapat tersampaikan. Seperti juga sebelumnya, pameran ini berkeliling di sejumlah lokasi di Jepang, Cina, India, Indonesia,Malaysia, Filipina dan Thailand.
Seniman kartun yang akan menampilkan karyanya di sini adalah ; Shishir Bhattacharjee (Bangladesh) , Xia Dachuan (China). Jayanto Banerjee (India), Benny Rachmadi (Indonesia), Suu Kohma (Japan), Tazidi (Malaysia), Lyndon Gregorio (Filipina), Dasa Hapuwalanage (Sri Lanka), Kosin Srilidtipradit (Thailand), Lap (Vietnam).
Sebagai bagian dari pameran ini, kami juga akan menyelenggarakan lokakarya kartun di Aula the Japan Foundation, Jakarta, pada tanggal 21 hingga 24 April, dan pada tanggal 7 dan 14 Mei 2008.
Pameran kartun ini akan diadakan di dua kota, yaitu Jakarta dan Surabaya. Berikut adalah jadwal pameran:
Tema pameran ke 11 kali ini adalah “Budaya Anak Muda Asia”.Untuk pameran ini, 10 kartunis ternama dari 10 negara Asia telah terpilih dan menciptakan 75 karya yang menggambarkan kebudayaan anak muda dari masing-masing negara.Karya-karya ini menampilkan karakteristik anak muda dari mana mereka berasal, ditambah dengan sentuhan keunikan humor dan satire khas mereka. Kami berharap para pengamat akan menemukan hal-hal menyenangkan dari karya-karya ini. Semoga pendekatan mereka ini juga dapat tersampaikan. Seperti juga sebelumnya, pameran ini berkeliling di sejumlah lokasi di Jepang, Cina, India, Indonesia,Malaysia, Filipina dan Thailand.
Seniman kartun yang akan menampilkan karyanya di sini adalah ; Shishir Bhattacharjee (Bangladesh) , Xia Dachuan (China). Jayanto Banerjee (India), Benny Rachmadi (Indonesia), Suu Kohma (Japan), Tazidi (Malaysia), Lyndon Gregorio (Filipina), Dasa Hapuwalanage (Sri Lanka), Kosin Srilidtipradit (Thailand), Lap (Vietnam).
Sebagai bagian dari pameran ini, kami juga akan menyelenggarakan lokakarya kartun di Aula the Japan Foundation, Jakarta, pada tanggal 21 hingga 24 April, dan pada tanggal 7 dan 14 Mei 2008.
Pameran kartun ini akan diadakan di dua kota, yaitu Jakarta dan Surabaya. Berikut adalah jadwal pameran:
JAKARTA, 26 April – 19 Mei 2008 pk. 09:30~18:00 di Hall JF.Pembukaan : 25 April pk. 19:30 WIB ~ selesai.
Pameran : Senin~Minggu pk.09:30-18:00 WIB (1 Mei TUTUP) Terbuka untuk UMUM. GRATIS
SURABAYA: 12-30 Juni 2008 pameran Kartun di House of Sampoerna SurabayaTaman Sampoerna 6, Surabaya. T.031-353-9000
Pembukaan : 11 Juni 2008. pk. 19:30 WIB Pameran 12-30 Juni 2008 pk. 09:00-22:00 WIB.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar